Beginilah Perjuangan Pelajar ke Sekolah

Beginilah Perjuangan Pelajar ke Sekolah

Bapak dan Ibu Guru serta rekan-rekan seprofesi yang terhormat, ada pemandangan menarik setiap jam keberangkatan dan pulang sekolah di jalan raya Kecamatan Riausilip. Puluhan pelajar SMP tanpa menghiraukan keselamatan, mereka duduk di atap tenda mobil pikap yang mengantar dan menjemput mereka ke dua SMP yang ada di Riausilip.

RESIKO kecelakaan yang mengintai mereka saat mobil melaju di jalan raya seolah tak menjadi masalah bagi pelajar berseragam putih biru tersebut.

Keadaan ini sudah berlangsung bertahun-tahun belakangan lantaran tidak adanya bus sekolah khusus untuk mereka seperti yang ada di kabupaten Bangka Tengah dan Bangka Selatan.


"Pihak terkait harus duduk bersama karena itu sangat tidak layak. Kalau sampai kecelakaan ini tanggungjawab bersama," ujar Saparuddin.

Berkaitan dengan kondisi itu, dia pernah menyetop mobil tersebut dan menegur sopirnya.

"Tapi mau bagaimana lagi, tidak semua pelajar mampu sekolah pakai motor. Kalau bisa Riausilip ini dapat bus sekolah karena itu lebih aman," imbuhnya.

Kadis Hubkominfo Bangka, Asmawi mengatakan hingga saat ini Pemkab Bangka belum mendapatkan bantuan bus sekolah. "Kami selama ini secara rutin mengajukan ke pusat tapi belum kecipratan," ujar Aswawi.
Baca juga : Orangtua Harus Jeli Dalam Memilih Sekolah
Demikian informasi ini disampaikan, semoga bermanfaat bagi kita semua. (Sumber : bangkapos)

0 Response to "Beginilah Perjuangan Pelajar ke Sekolah"

Posting Komentar